Tuesday 12 October 2021

APLIKASI RAPOR DIGITAL MADRASAH PANDUAN UNTUK OPERATOR/ ADMIN MADRASAH DAN GURU, RDM, Rapor Digital Gratis untuk Madrasah

 

APLIKASI RAPOR DIGITAL MADRASAH PANDUAN UNTUK OPERATOR/ ADMIN MADRASAH DAN GURU
Apa Pengertian  RDM atau Aplikasi Rapor Digital Madrasah mari sedikit kita pelajari pengertian RDM.
RDM merupakan Aplikasi penilaian hasil belajar yang sekaligus bisa digunakan sebagai Bank Nilai bagi Madrasah yang bisa digunakan secara fleksibel baik itu madrasah dengan sistem PAKET atau SKS.

SEL ANJUTNYA TUJUAN PENGEMBANGAN RDM Untuk pa asaja , berikut Tujuan Munculnya Aplikasi RDM rapor digital Madrasah yakni

  • Mewujudkan Madrasah Berbasis Digital dengan pemanfatan teknologi informasi secara optimal
  • Efektifitas dan efisiensi dalam pengelolaan penilaian hasil belajar.
  • Madrasah dapat memberi layanan data secara cepat, tepat dan akurat.

pada kesempatan ini yuk intip siapa Manajemen dan Programmer yang ikut serta dalam  pengembangan RDM rapor digital madrasah berikut nama-nama Manajemen dan Programmer RDM rapor digital madrasah : 

Arif Ridho
Staf Subdit Kurev KSKK

Suliyat
Pengawas Jawa Timur

Sofwan Hadi
Staf Kanwil Jawa Barat

Zainuddin
MTsN 1 Sidrap Sulsel

Sujianto
MAN IC Gorontalo

Pengembangan RDM rapor Digital Madrasah  selanjutnya yakni bagian Tester dan Customer Service yakni sebagai berikut :

Vivin Biantoro
MAN Sumenep

Muhammad Kamil Kuraisj
MAN 2 Makassar

Mokhamad Nazar Rosidi
MTs Hasyim Asy’ari Batu

Ahmad Hariadi
MTsN 3 Ngawi

Dalam Aplikasi RDM Rapor Digital Madrasah  ada beberapa Akun diantaranya 
  • Admin/Operator
  • Guru dan Wali Kelas
  • Kepala Madrasah
  • Waka Kur
  • Staf Tata Usaha
A. Admin/Operator
    Admin bertugas untuk singkron mapel, tambah mapel, tambah kelas, mengupload data siswa, data guru, mengatur mengajar guru dan edit profil madrasah.
 
B. Guru dan Wali Kelas
    Guru dapat seting beban jam, input nilai harian, PAS/PAT, dan ketrampilan. Jika sebagai pengmapu ekstra, guru input nilai ekstrakurikuler.
    Sedangkan sebagai wali kelas, guru bisa edit data siswa, input sikap sosial dan spiritual, absensi siswa dan cetak rapor.
C. Kepala Madrasah
    Kepala madrasah dapat melihat status nilai dari semua guru dan juga bisa mengunci nilai yang sudah terkirim oleh guru mapel..
 
D. Waka Kur
    Wakil kepala madrasah dapat melihat status nilai dari semua guru dan juga bisa mengunci nilai yang sudah terkirim oleh guru mapel.
 
E. Staf Tata Usaha
Staff dapat melihat status nilai dari semua guru mengunci nilai yang sudah terkirim oleh guru maple serta bisa membantu admin untuk upload siswa, guru dan seting mengajar guru.


Selamat Datang di Jammadrasah

Pendidik bertugas Mendidik, maka Didiklah Diri Dengan Prilaku yang mendidik
EmoticonEmoticon